Cara menjinakan kucing

9 Cara Efektif Untuk Menjinakan Kucing Galak Dan Agresif

Cara menjinakan kucing sebetulnya gampang gampang susah, dan mungkin akan terasa lebih sulit bagi sebagian orang yang belum faham prihal merawat kucing. Menjinakan kucing juga merupakan permasalahan yang harus dihadapi oleh setiap memilik kucing, terlebih lagi jika kucingnya liar, agresif dan galak.

mengingat kucing merupakan salah-satu hewan peliharaan yang paling populer di dunia, Tentunya banyak pecinta kucing dan orang awam di dunia perkucingan yang ingin memelihara kucing, terlebih lagi bagi kucing-kucing ras mahal.

Namun saat membeli kucing tersebut, tidak jarang banyak yang mendapatkan kucing dengan karakteristik yang galah dan agresif.

Cara menjinakan kucing liar akan sedikit lebih rumit dibanding cara menjinakan kucing yang sudah jinak saat sebelum diadopsi oleh kita terlebih lagi bagi orang yang baru terjun ke dunia pemeliharaan kucing.

Tapi anda tidak usah hawatir. Jika ingin memelihara kuciang untuk dipelihara, adna dapat langsung membelinya di took-toko hewan terdekat di daerah anda.

Karena biasanya kucing liar tidak akan diperjual belikan di toko, mungkin karena peminatnya kurang serta kucing liar biasanya dapat dengan mudah di kenali dari karakternya yang agresif. Meski begitu, saat ini sudah banyak juga orang-orang yang pduli dengan kucing domestic liar sehingga mereka ingin merawat dan menjinakannya.

Namun bukan berarti kucing liar dan agresif itu tidak bisa di jinakan, jika anda sengaja atau tidak sengaja mengadopsi kucing liar, tentunya yang menjadi tugas utama adalah membuatnya menjadi jinak dan akrab dengan sang majikannya.

Meskipun agak sulit dilakukan, tapi jika anda berhasil menjikanannya, anda akan melihat karakternya yang asli yaitu biasanya kucing selalu betingkah lucu, dan menggemaskan.

Cara menjinakan kucing liar dan galak

Gambar cara menjinakan kucing

Nah, diartikel ini saya akan membagikan beberapa tahapan yang dapat anda lakukan untuk membuat kucing liar anda menjadi jinak dan akrab dengan anda. Tentunya cara-cara yang kami rangkum dibawah ini efektif dan ampuh untuk menjinakkan kucing yang agresif.

  • Kenali karakteristik kucing

Mengenal karakter hewan peliharaan saat pertama kali di adopsi merupakan langkah awal dalam langkah-langkah menjinakkan kucing.

Biasanya kucing liar yang galak  Bisa dikenali dari tingkahnya yang agresif, kucing liar juga bisa ditandai dengan gelisah, stress, dan bawaannya ingin menyerang anda.

Selai itu, bisa juga dilihat dari badannya yang merendah dengan mata yang melotot, kuping menekuk kebelakang dan mengeram seolah-olah siap mau nyerang.

Jika anda menjumpai kucing dengan tingkah yang disebutkan diatas, sebaiknya jangan coba-coba untuk mendekati kucing tersebut, .

  • Perlakukan dengan baik

Untuk membuat hewan peliharaan anda menjadi jinak, sebaikya cobalah untuk memperlakukan si kucing denganbaik dan selembut mungkin.

Karena cara ini cukup ampuh unutuk di dipraktekkan dan cukup efektif pula untuk menjinakan kucing liar yang memimiliki karakter galak  dan agresif.

  • Berikan batasan skala makanan dan minuman

Setelah itu berikan makanan yangdan minuman yang sangat disukai kucing. Gunanya untuk membuatnya nyaman dirumahnya yang baru, namun sebaiknya skala pemberian makanan jangan terlalu sering.

Perlu anda ketahui juga, pemberian skala yang tidak terlalu sering saat memberikan kucing liar tersebut makanan, bertujuan agar kucing liar tersebut merasa butuh terhadap kita.

Biasanya saat kucing liar tersebut butuh mereka akan mendekat dengan sendirinya. Dengan demikian secara perlahan dia akan dekat dengan kita.

  • Jangan bentak kucing liar

Jangan pernah bentak kucing si kucing saat karakter kucingnya belum bisa dikuasai oleh anda, terlebih lagi jika kucing tersebut sedang mengeram. Jika anda memarahi kucing tersebut justru akan membuat mereka semakin takut kepada anda.

Maka dari itu sebaiknya anda jangan memarahi si kucing jika anda dan si kucing belum mengetahui karakteristik masing masing.

Sebaliknya, jika anda ingin membuatnya menjadi jinak, sebaiknya berikan suasana yang positif agar lebih mudah dalam menjinakan kucing liar dan agresif.

  • Beri tempat bersembunyi

Pemberian tempat yang nyamanmerupakan tahapan yang paling perlu dilakukan. Tujuannya yaitu untuk membuatnya nyaman di rumah barunya. Selain itu, anda juga harus memberinya kasih sayang yang tulus untuk memanjakannya.

  • Tunggu hingga tenang

Biasanya banyak yang langsung memegang kucing saat karakter agresifnya menjadi-jadi. Sebaiknya untuk memegang kucing yng liar tidak semudah membalikan telapak tangan.

Anda harus menunggunya tenang terlebih dahulu. Tapi biasanya dengan mengaplikasikan beberapa trik diatas, kucing sudah bersikap lebih tenang.

Nah, Jika kucing anda sudah tenang, kucing sudah siap menuju tahapan penjinakan berikutnya.

  • Rayu si kucing

Untuk membuat kucing agresif menjadi jinak anda bisa merayunya denan kata-kata yang memanjakan, meskipunmereka hewan dan tidak mengerti apa yang kita bicarakan. Tapi mereka bisa merasakan kasih saying kita dari insting yang dimilikinya.

Saat kucing tersebut belum jinak, sebaiknya anda juga jangan menatap matanya, itu akan membuatnya merasa terancam.

  • Memanfaatkan momen

Pada dasarnya hewan yang agresif dapat dijinakan saat dia merasa telah kita tolong. Maka dari itu, banyak hewan peliharaan yang jinak jika dipelihara dari kecil, hal tersebu t kerena mereka merasa telah ditolong dari ancaman berbahaya saat dia masih bayi.

Nah, hal tersebut juga berlaku bagi kucing yang agresif. Anda bisa membuat scenario drama Seperti, mengobati kucing ketika sedang sakit, atau anda juga bisa menggunakan cara di atas, yaitu dengan cara memberikan batasan skala saat memberikan makan yang diharapkan agar si kucing merasa butuh kepada kita.

memberikan juga makanan yang lezat untuk si kucing, mengejak mereka bermain-main dan hal positif lainnya. Karena hal tersebut tentunya bisa menguntungkan bagi si kucing.

  • Mulai sentuh dan elus, tapi hati-hati

Nah, cara ini merupakan cara yang paling ampuh untuk menjinakan hewan peliharaan yang agresif dan galak, terutama bagi kucing.

Jika anda sudah mulai dekat dan si kucing mulai welcome kepada anda, anda dapat malkukan cara ini untuk mempererat ikatan antara anda dan si kucing. Mengingat kucing merupakan hewan yang caper atau cari-cari perhatian, maka dengan mnyentuh dan mengelusnya dapat memuat kucing tersebut menjadi jinak.

Biasanya jika kucing yang sudah jinak saat di elus-elus biasanya akan mengeluarkan suara geraman dan suka menggoyang goyangkan ekornya.

Tetapi perlu diingat juga, anda harus tetap berhati-hati dan perlahan, anda dapat mengelusnya di bagian tubuh kucing seperti kepala leher dan perut untuk menenangkannya.

Lihat juga : Cara efektif membuat kucing gemuk

Demikianlah artikel tentang cara menjinakan kucing kali ini, semoga dengan dipublikasinya artikel ini dapat membantu tugas anda dalam menjinakan kucing peliharaan anda.

Terimakasih dan semoga bermanfaat

About Ahmad Rofiq

Check Also

Cara membuat kucing gemuk

11 Cara Membuat Kucing Gemuk Paling Efektif Dan Terbukti

Kucing gemuk merupakan keinginan setiap pecinta kucing. Pasalnya, jika kucing yang kita pelihara memiliki postur …